Rabu, 11 Juni 2014

EFEK DARI EL NINO MENYEBABKAN KELAPARAN

AKHIRNYA... RAWAN PANGAN ITU TIBA...

Diperkirakan kemarau telah tiba dan kemarau kali ini akan berdampak luas dan panjang akibat efek El Nino...
El Nino yang menyebabkan kemarau yang panjang memiliki kemiripan dengan El Nino tahun 1997 (Kompas, 11 Juni 2014)... Anomali El Nino ini berkaitan dengan Indeks Osilasi Selatan...

Diperkirkan akan timbul kerawanan suplai air bersih dan pangan, bahkan nilai import untuk beras dan pangan akan mencapai 2 kali lipat di wilayah Indonesia...

Sebagaimana analisa MRC sebelumnya, kerawan pangan di Indonesia akan sangat tinggiselain akibat kemarau panjang, juga akibat Indeks UV yang sudah masuk kategori Ekstrim... UV Ekstrim ini mengakibatkan terjadinya kemandulan pada sistem produksi tanaman pangan atau gagalnya pembuahan pada tanaman pangan di Indonesia sehingga akan mengurangi tingkat produksi... Selain rawan air juga akan sangat mempengaruhi keberhasilan produksi pangan...

Hal lain yang juga sempat MRC pantau adalah Thailand dan Vietnam akan mengurangi bahkan menutup ekspor beras dalam rangka pengamanan dalam negeri, hal ini akan membuat pasokan impor beras dalam negeri terganggu... Demikian juga kedelai, terigu dan jagung dari Amerika Serikat, Brasil dan Amerika latin juga akan berkurang karena saat ini mereka sedang nemprioritaskan kebutuhan dalam negeri akibat gagal panen sebelumnya dikarenakan gelombang udara panas dan kemarau ekstrim...

Di Indonesia peredaran pangan akan terbatas hal ini dikarenakan sudah 2 tahun gagal panen melanda berbagai wilayah, sementara panen 2014-2015 akan terbatas akibat kekurangan air dan petani akan melakukan penyimpanan gabah untuk kebutuhan sendiri dan pengamanan bila gagal panen kembali...
Kenaikan pangan akan terus meningkat bahkan sesudah Lebaran akibat kelangkaan pangan...

Untuk itu perlu pengamanan stok pangan di tingkat keluarga dan Nasional. Selain itu perlu tindakan penanggulangan rawan pangan dan gagal panen dengan pola pertanian pangan dan perkebunan secara intesif dan khusus termasuk kebijakan dan insetif oleh pemerintah...
Siapapun Presidennya tindakan pencegahan dan mitigasi perlu dilakukan segera...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar